Setelah resmi
mendapatkan sertifikat jaminan halal dari LPPOM MUI Jawa Tengah di sisi
penyediaan makanan dan minuman, Syariah
Hotel Solo kian berusaha menuju hotel syariah yang sebenarnya. Yakni saat ini
Syariah Hotel Solo tengah mulai mengurus proses sertifikasi halal dari segi
pelayanan kepada para tamu.
Menurut Public
Relations Officer Syariah Hotel Solo, Paramita Sari Indah W, pengurusan proses
sertifikasi halal di sisi pelayanan tamu
ini menjadi salah satu wujud komitmen Syariah Hotel Solo untuk membuktikan diri
sebagai hotel syariah yang sebenarnya. Sebelumnya Syariah Hotel Solo sendiri
telah berhasil mendapatkan sertifikat mutu halal dalam proses pengolahan
makanan dan minuman, dimana hal ini menjadikan Al Kaustar Restaurant Syariah
Hotel Solo merupakan restoran pertama dan satu-satunya di Jawa Tengah yang mendapatkan
sertifikat halal.
Untuk itu, pihaknya
berkomitmen dengan menyandang diri sebagai hotel syariah terbesar di Indonesia
saat ini, tak membuat manajemen Syariah Hotel Solo berpuas diri begitu saja.
Dengan nama syariah yang begitu kental di sini, seiring dengan semakin
dikenalnya masyarakat luas, membuat manajemen sadar bahwa proses menuju hotel
syariah yang sebenarnya harus kami lakukan. “Setelah hampir dua tahun lamanya
berjuang mendapatkan sertifikat halal, langkah kami selanjutnya adalah mendapatkan
sertifikat halal di sisi pelayanan tamu,”ujarnya.
Mita
menyampaikan, selain sebagai pembuktian diri sebagai hotel syariah yang
sebenarnya yang mengedepankan keamanan dan kenyamanan tamu, proses sertifikasi
halal di sisi pelayanan tamu ini tak dipungkirinya dijadikan sebagai nilai
tambah Syariah Hotel Solo di tengah sengitnya persaingan bisnis hotel dewasa
ini. Mengingat, sejatinya dengan prinsip syariah membuat ruang gerak bisnis tak
sebebas manajemn hotel konvensional.
SYARIAH HOTEL SOLO
Email : reservation@syariahhotelsolo.com
Website : www.syariahhotelsolo.com
Jika anda memiliki rilis atau artikel yang ingin
ditampilkan, silahkan kirim ke ruanginfosoloraya@gmail.com.
No comments:
Post a Comment